
Dalam rangka mengisi kegiatan di Bulan Ramadhan 1443 H/2022 M, Madrasah Aliyah Negeri 3 Aceh Besar laksanakan pendidikan keagamaan Dinul Islam selama seminggu yang dimulai tanggal 11 s/d 16 April 2022. Kegiatan Sanlat(Pesantren Kilat) yang dilaksanakan pada madrasah ini dibuka secara resmi oleh Kepala MAN 3 Aceh Besar Drs. H. Burhanuddin pada Rabu 13 April 2022. Pembukaan yang dibuka tersebut tidak sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan madrasah dikarenakan sejak tanggal 9 April 2022 MAN 3 Aceh Besar dilaksanakan kegiatan Training yang dilaksanakan oleh IPPEMINDRA(Ikatan Pelajar dan Pemuda Indrapuri) yang sebagian pesertanya juga dari siswa dan siswi MAN 3 Aceh Besar.

Kepala MAN 3 Aceh Besar dalam arahan dan sekaligus menyampaikan materi perdana dalam kegiatan Dinul Islam ini yang diikuti oleh seluruh siswa dan siswi kelas X dan XI. sesuai dengan jadwal kegiatan yang telah disusun panitia pelaksana.
Dalam arahannya Kepala madrasah sangat mengharapkan kegiatan ini dilaksanakan setiap tahun khususnya di bulan Ramadhan terutama dalam mendalami ilmu keislaman dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari apalagi di bulan ramadhan sangat banyak pahalanya bahkan dapat dilipat gandakan pahalanya jika kita laksanakan secara niat yang ikhlas.
Ketua panitia pelaksana kegatan sanlat yang juga sebagai Wakil Kepala madrasah bidang Kurikulum Azwir, S.Pd.I, MA mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan ekstrakurikuler yang sangat baik dilaksanakan apalagi di bulan suci Ramadhan.

