
Kegiatan tahunan Madrasah Aliyah Negeri 3 Aceh Besar (MAN 3 Aceh Besar) Indrapuri laksanakan kegiatan MANTAB Fair Ke-14 Tahun 2022.
Kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 2 s/d 5 Februari 2022 di Komplek madrasah setempat di Indrapuri dan dibuka secara resmi oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementwrian Agama Kabupaten Aceh Besar Suryadi, S.Ag.
Ketua Panitia Pelaksana Mantab Fair XIV Tahun 2022 Zidna, S.Pd.I mengatakan dalan sambutannya bahwa kegiatan ini dilaksanakan atas partisipasi dewan guru, pegawai dan para siswa(i) serta partisipasi dari peserta lomba. Aneka lomba yang dipertandingkan di Mantab Fair ini yaitu : MTQ putra dan putri, Pidato putra dan putri, Kaligrafi putra dan putri, Cerdas Cermat dalam bentuk regu, Olympiade Sains putra dan putri, Kuis Rangking 1, Tenis meja putra dan putri, Volly Ball putra dan putri, dan Futsal 1 regu putra.
Kepala MAN 3 Aceh Besar Drs. H. Burhanuddin dalam amanat dan arahannya menyampaikan bahwa kegiatan tahunan ini dilaksanakan dalam rangka mencari bibit-bibit unggul dan berprestasi dalam rangka pembinaan dan peningkatan kemajuan bidang seni dan oleh raga khususnya di Kabupaten Aceh Besar dan khususnya di MAN 3 Aceh Besar di masa mendatang.
Disamping untuk mencari prestasi dan penyaluran bakat dan minat peserta, kegiatan ini juga merupakan ajang silaturrahmi dan ukhuwah sesama peserta antar sekolah dan madrasah di Kabupaten Aceh Besar.

Pada kesempatan yang sama Kepala MAN 3 Aceh Besar juga melantik Pengurus OSIM MAN 3 Aceh Besar sebagai organisasi siswa dimana organisasi ini para siswa dan siswi dalam melatih diri untuk pengembangan diri dibidang organisasi.
Sementara Kasi Penmad Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Besar Suryadi, S.Ag dalam amanatnya pada saat membuka kegiatan Mantab Fair mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin MAN ini dimasa saya masih mengajar sebagai guru di madrasah ini. Hal ini saya sangat mendukung program ini terus dilaksanakan untuk menjaring bibit-bibit unggul untuk kemajuan madrasah ini. kegiatan ini dilaksanakan atas kerja sama dan kekompakan para dewan guru, pegawai serta para siswa dan siswi. Bahkan katanya, pada masa yang lalu untuk membangun madrasah ini di tempat yang kita berada sekarang ini merupakan berpatungan dalam membebaskan lahan ini untuk pembangunan gedung yang kita lihat sekarang, pintanya.
Setelah serangkaian acara pembukaan Mantab Fair dilaksanakan, Kasi Penmad juga melakukan pengantaran tugas Kepala Tata Usaha MAN 3 Aceh Besar Zulfadhli, SE yang menggantikan Drs. Syahrul Ismail yang telah memasuki masa pensiun pada bulan Januari 2022 yang lalu.
Kegiatan pengantaran tugas Ka TU tersebut dilakukan di ruang Kepala madrasah setempat yang turut dihadiri beberapa kepala tata Usaha beberapa madrasah yang baru saja di antar tugasnya.

